JAKARTA, kabarbisnis.com: Meski pernah mencoba menggunakan sistem operasi Windows Phone 8 dan kurang sukses di pasaran, namun ternyata hal itu tidak membuat Samsung jera.
Buktinya, sebuah bocoran yang menunjukkan tanda-tanda Samsung kembali memproduksi perangkat dengan OS Windows Phone 8 kembali muncul. Sebuah perusahaan logistik bernama Zauba, mencatat adanya kegiatan impor yang dilakukan perusahaan Korea tersebut ke India.
Bocoran tersebut kemudian menimbulkan spekulasi bahwa Samsung sedang melakukan uji coba sejumlah perangkat yang dipercaya merupakan smartphone berbasis Windows Phone. Dikutip dari UnwiredView (5/12/13), dugaan tersebut muncul setelah diketahui model perangkat yang dikirimkan oleh Samsung berlabel SM-W759V, smartphone berlayar 5 inci dan disebutkan oleh Blog of Mobile akan beroperasi dengan sistem Windows Phone.
Sebuah teori juga muncul, bahwa inisial V dalam model smartphone tersebut merupakan singkatan dari Verizon yang identik dengan sejumlah perangkat berbasis Windows Phone, misalnya perangkat terbaru Nokia yang masih misteri, Nokia Lumia 929.
Teori lain menyebutkan bahwa Samsung berusaha mengambil keuntungan dari peluncuran update terbaru dari GDR3 yang diperuntukkan bagi perangkat Windows Phone berkelas high end. Sejauh ini Samsung diketahui telah mengimpor 27 unit smartphone ke India dan membubuhkan nilai dari setiap unitnya sebesar 33.000 Rupee atau sekitar Rp 5,7 juta.
Sebelumnya, vendor yang dikenal sebagai pembuat perangkat Android ini pernah mencoba membuat sejumlah perangkat menggunakan sistem operasi Windows Phone 8 misalnya Ativ S 18750, Ativ Odyssey dan Ativ Neo S.
Namun ke semua perangkat itu tentu tak begitu familiar di tanah air, sebab hanya dibuat ekslusif untuk beberapa provider jaringan tertentu saja, yakni Verizon, Sprint dan AT&T.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar